Thursday, April 30, 2015

KUNJUNGAN INDUSTRI PG PAUD UNY 2015



TANAH LIAT BERMANFAAT

 

Gerabah merupakan unsur kebudayaan asli tanah Jawa yang perlu dilestarikan. Maka dari itu bidang HIMA yatu Pekan Kewirausahaan yang biasa disebut PEKA, mengadakan kunjungan industri pada hari Jumat, 10 April 2015 bertempat di Sanggar Gerabah Anton Arofah Kasongan. Acara ini diikuti oleh seluruh anggota HIMA PG PAUD. Kunjungan industri ini merupakan agenda tahunan dari bidang PEKA untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan dan bisa melestarikan kebudayaan tanah Jawa. 

Semua peserta berkumpul di kampus UPP II Bantul Yogyakarta pukul 08.00 WIB dan kemudian berangkat menuju kampung wisata Kasongan. Sesampainya di kampung wisata Kasongan di Sanggar Gerabah Anton Arofah, para peserta diarahkan membentuk 2 kelompok. Kelompok pertama memulai dengan mengecat gerabah yang telah disediakan oleh sanggar, ada yang berbentuk vas bunga, asbak, dan tempat pensil. Peserta memilih salah satu dari tiga bentuk itu untuk di cat. Kemudian, kelompok kedua memulai dengan membuat gerabah yang dicetak dari berbagai bentuk yang telah disediakan, seperti hewan, asbak, orang, miniatur rumah, dan lain-lain. Setiap peserta membentuk sesuai kreatifitas mereka. Setelah setiap kelompok selesai mengecat atau membuat gerabah kemudian mereka bergantian yaitu kelompok pertama membuat gerabah dan kelompok kedua mengecat gerabah yang disediakan. Ini bermanfaat, agar semua peserta merasakan mengecat dan membuat gerabah. Dengan acara kunjungan industri di sanggar gerabah ini diharapkan dapat bermanfaat bagi seluruh anggota HIMA PG PAUD yaitu mereka dapat mengetahui cara membuat dan dapat melestarikan gerabah. Kemudian jika ada yang ingin berwirausaha dengan gerabah, mereka dapat mengetahui cara dan proses pembuatannya.

Monday, April 27, 2015

PEMBEKALAN EVO 2015




Salam Pendidikan…!!
Hidup Pendidikan Indonesia!!

Indonesia akan selalu berbunga dan terus bermekaran indah dengan pendidikan yang semakin mewangi ditebarkan oleh para pemudanya yang giat melakukan berbagai perubahan. Pemuda yang menjadi harapan bangsa adalah pemuda yang berperan aktif dalam berbagai bidang keahlian masing-masing.

Selamat datang di bulan April, segera proker keren kami dari bidang pendidikan akan meluncur di bulan Mei untuk memberikan warna di sekolah-sekolah yang menjadi tempat kami mengabdi. Untuk melaksanakan sebuah agenda yang besar kita memerlukan persiapan yang matang. Tidak sembarangan, tidak serampangan, karena kita adalah organisator. Perlu adanya kajian yang mendalam dan terukur. Begitu juga ketika proker keren kami, EVO akan lepas landas, perlu kesiapan yang matang dari peserta ataupun materi yang akan diberikan. Dengan semangat, panitia EVO mempersiapkan sesuatunya dengan baik. Tepat pada  Sabtu, 11 April kemarin Volunteer’s EVO mendapatkan pembekalan untuk kesiapan memasuki gerbang pengabdian. 

Penerapan SDG 2 melalui Aksi Berbagi untuk Mengurangi Kelaparan pada Masyarakat yang Membutuhkan di Sekitar Kampus

Universitas Negeri Yogyakarta, Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini melalui mata kuliah Pendidikan dan Pembangunan Berkel...