LKMM ORMAWA FIP 2015

Setelah dilantik menjadi pengurus baru, kini para pengurus ormawa FIP UNY melakukan kegiatan LKMM (Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa) yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta. Pada tahun 2015 ini diadakan selama 3 hari berturut- turut yaitu pada hari Rabu, Kamis dan Jumat pada tanggal 18-20 Februari 2015. Untuk hari pertama diselenggarakan di Gedung Abdullah Sigit Hall, sedangkan hari kedua dan ketiga di LPMP Jogja yang berlokasi di daerah Kalasan, Sleman.

Acara di hari pertama dibuka langsung oleh Dekan FIP UNY, Dr. Haryanto, M.Pd. Kegiatan LKMM ini diikuti kurang lebihnya 150 mahasiswa yang tergabung dalam kepengurusan ormawa FIP UNY 2015. Pada hari berikutnya (19/2) acara dimulai pukul 08.00 WIB bertempat di LPMP Jogja dengan penyampaian materi pertama mengenai arahan kebijakan fakultas bidang kemahasiswaan yang disampaikan oleh Dr. Haryanto, M.Pd. Kemudian dilanjutkan oleh Dr. Sugito, M.A dengan materi sukses akademik dan prestasi ormawa. Hal yang perlu dicatat pada materi ini yaitu kunci keberhasilan suatu organisasi dimulai dari kebersamaan yang dibangun sejak awal. Setelah itu materi mengenai leadership dan keorganisasian disampaikan oleh Dr. Iis Prasetyo. M.M dilengkapi materi berpikir kritis dan kreatif oleh Hermanto, M.Pd.


Dalam kinerja menjalankan program- program yang telah dilaksanakan hendaknya diadakan evaluasi yang mana materi tersebut disampaikan oleh Sukinah, M.Pd. Tak lupa juga materi mengenai administrasi  dan keuangan yang dibawakan oleh Sungkono, M.Pd dan Aryanto Sudarmono, S.Pd. Dalam urusan berorganisasi penting sekali menjaga komunikasi antar anggota yang mana materi tersebut disampaikan oleh Dwi Budiyanto, M.Pd dan materi terakhir diisi oleh Dr. Suwarjo, M.Si mengenai hakikat motivasi dan manajemen.

Di hari terakhir (20/2) yang mana merupakan puncak acara LKMM para peserta diajak untuk berkegiatan outbond. Masing- masing peserta dibagi dalam beberapa kelompok yang mana mereka harus menamakan nama kelompoknya dengan tokoh- tokoh pendidikan. Di setiap permaianan yang telah dibuat bertujuan untuk mengakrabkan dan melatih kerjasama antar pengurus ormawa satu dengan yang lain. Kegiatan outbond ini dikomandoni oleh Banu Setyo Adi, M.Or. 














Sumber: Delfiana (Bidang Pendidikan)

Comments